Sabtu, 09 November 2013

PUDDING KARANG

Puding lagi, pudding lagi….gak masalah yang penting ada variasinya. Nah yang ini pudding jadul oma-oma hihihi….inget waktu kecil, Tante dan Almarhumah ibu saya lumayan sering bikin pudding karang atau pudding santan gula merah, kalau gak salah ada yang bilang gudir. Puding dengan aroma wangi pandan dan rempah ini sedap untuk kita nikmati, gurihnya santan dan legitnya gula merah sungguh terasa di mulut.

Waktu itu pernah merasakan pudding yang dibikin Mbak Na panggilan familiar Mbak Nadrah Sahab, puddingnya benar-benar wangi rempahnya kuat dan ringan makannya, pokoknya enak. Belum sempat minta resepnya.


Rasa pingin yang gak bisa terbendung akhirnya bikin pudding karang ala Pawon Ayu. Dengan ukuran sesuai selera keluarga saya. Puding ini unik sekali karena ada lapisan dan warnanya coklat gula merah. Lapisannya karena adanya santan. Mengapa namanya puding karang ya? kemungkinan karena telur tercampur dengan santan sehingga membentuk serabut dan penampakannya seperti batu karang he...he...

Pudding Karang

Bahan-bahan:
  • 850 ml santan dari 1 butir kelapa ukuran sedang
  • 1 bungkus agar-agar bubuk plain
  • 140 gram gula merah cincang
  • 100 gram gula pasir
  • 1 butir telur kocok lepas
  • ½ sendok teh garam
  • 2 lembar daun pandan
  • 1/4 sendok teh bubuk spekkoek

Cara membuat:
  1. Rebus santan, gula pasir, garam, daun pandan dan gula merah lalu saring, dinginkan.
  2. Setelah dingin tambahkan agar-agar bubuk, aduk rata.
  3. Masak sampai mendidih, matikan api. Lalu campur telur dengan 2 sendok adonan pudding.
  4. Aduk rata, masukkan ke dalam adonan pudding aduk rata nyalakan api.
  5. Masak kembali sambil diaduk, tambahkan bumbu spekkoek aduk kembali hingga rata dan mendidih. Ambil daun pandannya.
  6. Tuang pudding ke dalam cetakan. Hilangkan uap panasnya.
  7. Dinginkan. Sajikan.


Selamat mencoba dan menikmati







2 komentar:

CATATAN DAPUR VERO mengatakan...

mbk,,,,aku udah nyoba resepnya,,,,enakkkkkkkk makasih ya mbak resepnya,,,,aku kurangindikit gulanya soalnya gak suka manis.....

Maya Efendy mengatakan...

Terima kasih juga udah nyobain resepnya dan mo mampir di blog yg simple ini mbak Veronica Dhani, iya masalah gula sesuai selera Mbak, Alhamdulillah klo enak :)